Sebelum Root Android Kamu Harus Tahu Keuntungan dan Kerugian Root Android









Hasil gambar untuk root android
Keuntungan dan Kerugian Root Android

Keuntungan dan Kerugian Root Android. Root merupakan istilah yang sudah tidak asing lagi didengar. Dengan melakukan rooting pada smartphone android, smartphone akan mendapat akses root. Ini berarti bahwa kita dapat mengatur semua file sistem didalamnya, seperti seorang admin. 

Banyak orang yang bingung, "memangnya apa sih pengaruh root terhadap android?", ada yang lain "kalo kita melakukan root, berbahaya gak bagi smartphone kita?"

Tujuan melakukan root pada smartphone adalah untuk meningkatkan performa atau kinerja dari smartphone melebihi biasanya. Para gamer memanfaatkannya untuk mengatasi lag saat bermain games. Bagi kamu yang ingin mengatasi lag tanpa harus perlu root android, silahkan kunjungi Tips Mengatasi Lag Saat bermain Game di HP Android Kamu Tanpa Root

Berikut ini adalah Keuntungan dan Kerugian Root Android

KEUNTUNGAN

1. Kamu bisa menghapus bloatware atau aplikasi bawaan pabrik yang tidak diperlukan.
Hasil gambar untuk BLOATWARE
Bloatware

Seperti yang sudah saya bilang, bahwa dengan melakukan root android, kamu dapat menjadi seorang admin yang dapat mengelola file sistem smartphone. Dengan begitu, kamu dapat menghapus bloatware dan aplikasi bawaan pabrik yang tidak diperlukan

2. Kamu bisa mengkostumisasi tampilan ponsel android sesuka hati


Hasil gambar untuk tampilan ponsel android
Tampilan ponsel android

Dengan root android, kamu dapat mengkostumisasi tampilan ponsel android kamu sesuka hati. Tampilan ponsel android ini dapat kamu rubah dengan sangat mudah jika sudah melakukan root

3. Kamu bisa meningkatkan versi android pada ponsel anda jika sudah ketinggalan dan tidak ada pembaruan OTA dari pabrikan ponsel.

Hasil gambar untuk versi android
Versi Android dari masa ke masa

Dengan rooting, kamu dapat meningkatkan versi android kamu kapan dan dimana saja tanpa harus menunggu pembaruan OTA dari pabrikan ponsel

4. Kamu bisa manambah banyak fitur pada android kamu dengan berbagai macam modul xposed.

Hasil gambar untuk modul xposed
Modul Xposed

Nah ini yang menurut saya kerennya dari rooting android. Kamu bisa menambah fitur pada android dengan berbagai macam modul Xposed. Hebatnya, kamu bisa menambah fitur ini sebanyak yang kamu suka.

KEKURANGAN

1. Kemungkinan ponsel kamu bisa brickkerusakan pada bootloader dan kernel ketika proses rooting yang salah. Jika sudah seperti ini, maka susah sekali diperbaiki kecuali kamu memang berpengalamanan di bidang perbaikan ponsel. 


2. Garansi ponsel hilang, jika ponsel kamu tiba-tiba rusak kemudian mengajukan garansi ke service center, ponsel kamu ketahuan sudah pernah di root, kamu akan dikenakan biaya perbaikan seperti halnya ponsel lain yang sudah habis masa garansinya.

3. Rentan terhadap malware. Melakukan rooting pada ponsel berarti kamu sedang membuka gerbang terhadap segala aktivitas yang sebelumnya tidak mungkin dilakukan ketika ponsel kamu masih belum memiliki akses root. Segala jenis virus, worm, spyware, trojan dapat masuk. Jika sudah masuk kedalam ponsel kamu, akan cepat menyebar dan menimbulkan kerusakan yang lebih fatal.


Dengan segala macam keuntungan dan kelebihan, bukan berarti melakukan root itu ilegal, kamu boleh-boleh saja melakukan root asal kamu mampu mengaturnya dan bertanggung jawab atasnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sebelum Root Android Kamu Harus Tahu Keuntungan dan Kerugian Root Android"

Posting Komentar